(Vibiznews – Index) – Lonjakan harga saham di bursa Jepang kembali terjadi melanjutkan rally sebelumnya pada perdagangan hari Selasa (6/1/2026) mengikuti trend kuat saham Wall Street.
Indeks harian Nikkei mendaki ke posisi tertinggi dalam 2 bulan lebih, sedangkan Topix memperpanjang posisi rekor tertinggi sepanjang masa dengan saham teknologi, keuangan, dan pertahanan memimpin kenaikan.
Sentimen investor mengabaikan kekhawatiran geopolitik setelah serangan AS terhadap Venezuela dan penangkapan Presiden Nicolas Maduro.
Sementara itu saham teknologi terus berkinerja lebih baik di awal tahun di tengah antusiasme yang berkelanjutan untuk saham-saham terkait semikonduktor dan AI.
Indeks harian Nikkei melonjak 1,32% dan ditutup pada 52.518, sedangkan indeks Topix naik 1,75% menjadi 3.538.
Sementara itu untuk indeks Nikkei berjangka kontrak bulan Maret 2026 naik 1,68% pada posisi 52690.
Saham – saham yang terlihat melonjak cukup signifikan seperti Kioxia Holdings (2,2%), SoftBank Group (2,3%), Disco Corp (6,1%), Advantest (1,8%), dan Tokyo Electron (1,1%).
Sedangkan saham bank-bank besar dan sektor pertahanan yang support lonjakan Nikkei seperti Mitsubishi UFJ (3,1%), Sumitomo Mitsui (2,8%), Mizuho Financial (5,1%), Mitsubishi Heavy (2,4%), dan Kawasaki Heavy (6%).



