Rekomendasi Harian Indeks Hang Seng 22 Januari 2026

53
hang seng

(Vibiznews-Index) – Untuk rekomendasi harian Hang Seng hari ini, lebih dulu melihat perdagangan sebelumnya yang naik 0,4% pada posisi 26.585.

Demikian untuk indeks saham Cina Enterprise (HSCE) turun 0,31% menjadi 9.122,95, dan indeks Hang Seng berjangka bulan  Januari 2026  berakhir  naik  0,41% menjadi 26570.

Hang Seng rebound dari posisi terendah dalam sepekan lebih oleh aksi bargain hunting yang menguatkan saham teknologi dan konsumen. Dimana bursa saham Tiongkok juga mulai menyelidiki beberapa perusahaan yang terdaftar atas dugaan pengungkapan yang menyesatkan, membantu menstabilkan kepercayaan.

Sebagai penggerak pasar hari ini,   saham Wall Street melonjak cukup signifikan merespon pernyataan terbaru terkait Greenland di Davos.

Lihat: Saham Wall Street Melonjak Tinggi Merespon Pernyataan Trump Terkait Greenland

Untuk harga minyak mentah WTI naik keatas $60 per barel  setelah Presiden  Trump mengatakan  mengambil kendali atas Greenland  tidak akan menggunakan kekerasan.

Secara teknikal menurut analis Vibiz Research Center, indeks Hang Seng diperkirakan akan menguat, dimana awal sesi dapat naik ke posisi 26620, jika tembus akan mendaki ke R1 hingga R2.

Namun jika berbalik arah akan turun ke posisi 26490 jika lanjut akan meluncur ke posisi S1 hingga S2.

R3 R2 R1 Pivot S1 S2 S3
27177 26948 26760 26530 26341 26112 25923
Buy Avg 26760 Sell Avg 26420