Forex USDJPY 26 Januari 2026: Yen Melonjak ke Tertinggi 2 Bulan Lebih

106
yen usdjpy

(Vibiznews-Forex) – Lonjakan yen Jepang dalam pair USDJPY berlanjut hingga naik ke tertinggi 2 bulan  pada perdagangan forex sesi Eropa hari Senin (26/1/2026) jelang pengumuman kebijakan suku bunga BOJ.

Yen Jepang menguat 2 hari berturut terhadap dolar AS setelah pengecekan suku bunga dari Kementerian Keuangan Jepang dan Federal Reserve New York (Fed) pada hari Jumat. Hal ini meningkatkan peluang intervensi bersama AS-Jepang untuk membendung pelemahan yen lebih lanjut selama ini.

Karenanya Perdana Menteri Jepang Sanae Takaichi memperingatkan pada hari Minggu bahwa para pejabat siap mengambil langkah-langkah yang diperlukan terhadap pergerakan pasar yang spekulatif dan sangat tidak normal.

Penguatan yen juga sebagai aset safe haven oleh ketidakpastian geopolitik yang terus berlanjut.

Secara teknikal pair USDJPY bergerak lemah menembus support kuatnya dan menurut analyst Vibiz Research Center pair berpotensi lanjut ke posisi support lanjutan..

Pair kini berada di posisi 153,39 yang turun menuju  153,21, jika tembus  lanjut ke support lanjutan di S3. 

Namun jika pair tidak sampai menembus 157.30, berpotensi balik  mendaki ke posisi 155.33, jika tembus lanjut  ke pivot di posisi 156,83.

R3 R2 R1 Pivot S1 S2 S3
161.70 160.44 158.07 156.83 154.45 153.21 150.83