Hang Seng Cetak Rally Terpanjang Sejak Mei 2025, Tertinggi dalam 4,5 Tahun

98
hang seng

(Vibiznews – Indeks) – Bursa saham Hong Kong cetak keuntungan harian terbesar dalam 3 pekan lebih  pada perdagangan hari Rabu (28/1/2026) dalam rally 6 hari berturut-turut.

Indeks harian Hang Seng melonjak ke posisi tertinggi dalam 4,5 tahun imbas rally rekor harga emas yang mengangkat saham komoditas dan energi. Rally Hang Seng hingga hari ini merupakan yang terpanjang sejak Mei 2025.

Harga emas menembus angka $5.200 untuk pertama kalinya pada hari Rabu, setelah naik lebih dari 3% pada sesi sebelumnya, karena dolar anjlok ke level terendah hampir empat tahun di tengah kekhawatiran geopolitik yang terus berlanjut.

Lonjakan ini memberikan sentimen positif bagi saham-saham di bursa Tiongkok, khususnya sektor komoditas logam.

Penguatan juga datang dari berita Tiongkok menyetujui impor batch pertama chip AI Nvidia H200, sementara Busy Ming Group melonjak 75% pada debutnya di Hong Kong setelah mengumpulkan HKD 3,67 miliar dalam IPO.

Indeks Hang Seng ditutup melonjak 2,6%, untuk ditutup pada 27.827, namun indeks saham Cina Enterprise (HSCE) naik 2,89% menjadi 9.512,84.

Untuk indeks Hang Seng berjangka bulan Januari 2026 bergerak fluktuatif dengan berakhir naik 2,74% menjadi 27811.

Saham-saham yang mendukung Hang Seng seperti saham Zijin Gold Intl. dan China Hongqiao masing-masing melonjak 7,1%, dan SMIC bertambah 3,7%.