Presiden Ungkap Deflasi Berdampak Positif Bagi Perekonomian

611

(Berita Daerah – Nasional) Presiden Joko Widodo mengungkapkan jika kondisi deflasi yang terjadi selama dua bulan terakhir berdampak positif untuk masyarakat. Tercatat pada bulan Januari 2015 terjadi deflasi sebesar 0,24 persen dan pada bulan Februari 2015 terjadi deflasi sebesar 0,43 persen.

Presiden pada saat Sidang Kabinet Paripurna di Kantor Presiden Kompleks Istana Kepresidenan di Jakarta, Rabu (4/3) mengatakan pemerintah harus bisa mempertahankan tingkat inflasi sehingga bisa menjadi sangat rendah dan bahkan deflasi. Hal tersebut akan memberikan dampak yang baik pertumbuhan ekonomi dan kepada masyarakat karena daya beli masyarakat tetap dan meringankan membeli barang kebutuhan.

Terkait dengan adanya kenaikan harga sejumlah kebutuhan pokok seperti beras, Presiden Joko Widodo meminta agar pemantauan dilakukan setiap hari. Hal tersebut harus dilakukan karena komoditas beras sangat mempengaruhi tingkat inflasi sehingga dikhawatirkan akan memberatkan masyarakat.

Read more

Akbar Buwono/Regional Analyst at Vibiz Research/VM/BD
Editor : Eni Ariyanti
image: ant

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here