Visa On Arrival Terobosan Dalam Meningkatkan Wisman

623

(Vibizmedia – Indonesia) Dalam upaya pemerintah untuk meningkatkan turis ke Indonesia Presiden Jokowi menggelar rapat sore ini (2/4) dengan CEO Airasia Tony Fernandes di kantor Kepresidenan yang didampingi oleh Menteri Perhubungan Ignatius Jonan, Menteri Pariwisata Arief Yahya dan Rusdi Kirana pemilik Lion Air.

Jokowi mengundang khusus pemilik sekaligus CEO Airasia ini untuk bertukar pikiran agar target wisatawan asing atau mancanegara tercapai, salah satu usulan baik yang ditawarkan kepada Jokowi adalah penerapan visa on arrival, dimana dokumen izin masuk seseorang ke suatu negara  bisa diperoleh langsung di perbatasan antarnegara atau di kedutaan dimana negara tersebut mempunyai Konsulat Jenderal  atau kedutaan asing.

Dengan kebijakan pemerintah yang menerapkan bebas visa untuk 45 negara diharapkan target wisatawan mancanegara sebesar 12 juta tahun 2015 akan tercapai, oleh karena itu Arief Yahya menyambut baik dan sepakat dengan usulan dari Tony Fernandes.

Rully/Senior Analyst at Vibiz Research/VMN/VM
Editor : Mark Sinambela

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here