Pada perdagangan di bursa komoditas Tokyo hari Rabu pagi ini harga karet berjangka terpantau membukukan kenaikan terbatas (8/4). Di awal perdagangan hari ini harga karet mengalami pembukaan yang stagnan dibandingkan dengan penutupan perdagangan kemarin. Akan tetapi dorongan kenaikan harga minyak mampu membawa harga karet Tocom bergerak ke teritori positif.
Harga minyak mentah kembali berakhir jumawa pada penutupan perdagangan Rabu dini hari tadi. Harga komoditas tersebut terangkat didukung oleh prediksi Departemen Energi Amerika Serikat mengenai perlambatan pertumbuhan produksi minyak mentah di negaranya dan akan meningkatnya permintaan minyak mentah global.
Ika Akbarwati/VMN/VBN/Senior Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Jul Allens