Kinerja Keuangan MTDL Yang Buruk Suramkan Laju Sahamnya

964

Pergerakan saham PT Metrodata Electronics Tbk. (MTDL) yang selama 2 pekan perdagangan bergerak sideways pasca trend bullish yang terjadi dalam sebulan sebelumnya, secara teknikal masih berada di jalur sideways dalam jangka panjang. Dan dengan pengumuman kinerja keuangan perseroan periode kuartal pertama lalu, saham MTDL berpotensi bearish.

Dari laporan perseroan baru-baru ini, keuntungan yang diperoleh MTDL selama 3 bulan pertama tahun ini hanya Rp32,07 miliar atau alami penurunan laba bersih hampir 7 persen dari  Rp34,46 miliar tahun sebelumnya. Buruknya kinerja keuangan perseroan dipicu oleh kerugian selisih kurs dan kenaikan beban yang memangkas pertumbuhan pendapatan yang sedikit dalam periode tersebut.

Pendapatan perseroan pada kuartal pertama tahun 2016  sebesar Rp2,27 triliun, sedangkan kuartal pertama tahun 2015 hanya Rp2,20 triliun. Pendapatan kali ini masih didominasi oleh bisnis penjualan perangkat keras senilai  Rp1,83 triliun. Kerugian selisih kurs mencapai  Rp18,68 miliar, sedangkan periode Q1-2015 mendapat untung Rp19,92 miliar.

Untuk pergerakan sahamnya pada  perdagangan bursa saham  hari Kamis  (12/05) saham MTDL ditutup melemah 1,4 persen ke posisi  720 dan perdagangan saham sebelumnya berakhir di posisi 730.  Saham anjlok parah  dengan volume perdagangan saham mencapai 100 ribu saham.

Analyst Vibiz Research Center melihat sisi indikator teknikal, harga saham MTDL perdagangan sebelumnya bergerak bearish dengan  indikator MA  bergerak datar dan indikator Stochastic turun masuki area jenuh jual.

Sementara indikator Average Directional Index terpantau bergerak datar, dan +DI  bergerak datar menunjukan pergerakan MTDL dalam sideways. Dengan kondisi teknikalnya dan didukung fundamentalnya, diprediksi rekomendasai trading hari ini pada target level resistance di level 737  dan  target support di level 709.

Lens Hu/VMN/VBN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here