Indeks Nikkei 22 Agustus Dibuka Naik Terbantu Pelemahan Yen

608
Photo by Vibizmedia

Indeks Nikkei di Bursa Jepang pada awal perdagangan awal pekan Senin (22/08) dibuka naik, saat ini terpantau naik 27,09 poin atau 0,16% persen di 16.572,91. Penguatan indeks Nikkei terpicu pelemahan Yen.

Lihat : Bursa Tokyo 19 Agustus Ditutup Naik; Mingguan Melemah -2,2 Persen

Pagi ini Yen Jepang diperdagangkan relatif melemah terhadap dollar AS, pada tingkat dekat 100,70 per 08:31 HK / SIN, dibandingkan dengan posisi 99 yang dicapai pada minggu sebelumnya.

Laporan dari Jepang akhir pekan ini menyatakan bahwa Bank of Japan akan memotong tarif lebih jauh ke wilayah negatif pada pertemuan berikutnya pada bulan September dalam upaya untuk menopang perekonomian yang hampir resesi di negara itu.

Dalam sebuah wawancara dengan surat kabar Sankei, Gubernur Haruhiko Kuroda mengatakan kebijakan suku bunga negatif  BOJ yang diperkenalkan awal tahun ini, belum mencapai batas-batasnya, menurut laporan Reuters melalui wawancara.

Sedangkan untuk indeks Nikkei berjangka terpantau naik 40,00 poin atau 0,24% pada 16,560, naik dibandingkan penutupan perdagangan sebelumnya pada 16,520.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan untuk perdagangan selanjutnya indeks Nikkei berpotensi naik terbantu pelemahan Yen. Secara teknikal Indeks Nikkei akan bergerak dalam kisaran Support 16,050-15,506, dan kisaran Resistance 17,014-17,516.


Doni/VMN/VBN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here