Outlook Kurs Utama Kawasan Eropa Pekan Ini

504

Pergerakan kurs utama kawasan Eropa seperti euro dan poundsterling pada pasar forex pekan lalu sempat bergerak kuat di awal-awal perdagangan dan berakhir lemah pada akhir pekan oleh momentum kekuatan dollar AS setelah  US Federal Reserve melalui Janet Yellen dan Stanley Fischer optimis kenaikan Fed rate lanjutan akan dilakukan tahun ini. Namun secara mingguan hanya kurs poundsterling yang dapat menguat sedangkan euro melemah.

Lihat: Fundamental Dollar AS Pekan Ini Bearish

Penguatan pound secara mingguan terjadi dikarenakan penguatan awal perdagangan pekan lalu cukup tinggi oleh sentimen positif hasil data ekonomi Inggris beberapa pekan terakhir menunjukkan kondisi diatas ekspektasi buruk ekonom pasca Brexit.  Sedangkan euro tidak memiliki fundamental yang cukup kuat untuk ikuti poundsterling.

Lihat: Vibiz Economic Calender

Untuk pergerakan kedua kurs pekan ini, akan dipengaruhi oleh beberapa data fundamental yang kurang kuat mempengaruhi euro namun cukup kuat mempengaruhi poundsterling. Data-data ekonomi yang utama perlu diperhatikan untuk perdagangan kedua kurs yaitu data manufaktur PMI bulan Agustus kawasan Euro serta Inggris dan juga data konstruksi PMI Inggris untuk penggerak poundsterling. Semua data ini sebagian besar menunjukkan data yang positif.

Selain itu pekan ini terdapat beberapa data ekonomi kawasan Euro yang tidak terlalu signifikan mempengaruhi pergerakan kurs euro seperti data unemployment rate negara besar kawasan Euro serta data flash estimasi  tingkat inflasi tahunan kawasan Euro.

Secara teknikal pekan lalu euro dollar terpantau melemah ke level 1.1194 dan untuk minggu ini nampaknya pair EURUSD  akan berada antara level support pada 1.1140 dan 1.1044 sementara resistance pada 1.1308 dan kemudian 1.1430.

Sedangkan untuk poundsterling minggu lalu terlihat naik ke level 1.3132 terhadap dollar dan untuk minggu ini pair GBPUSD diperkirakan berada antara level support pada 1.2993 dan kemudian 1.2852, sedangkan resistance pada 1.3352 dan 1.3532.

Joel/VMN/VBN/Senior Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here