Saham EXCL Masih Rally Meski Dividen Kembali Tidak Dibagikan

907

PT XL Axiata Tbk. (EXCL) telah mengumumkan kepada publik akan mengadakan RUPST dengan beberapa agenda seperti persetujuan laporan kinerja tahunan tahun 2016, perubahan susunan direksi serta pertanggung jawaban hasil penawaran umum Sukuk Berkelanjutan dan PUT. Dari agenda tersebut tidak ada persetujuan pembagian dividen yang terakhir dibagi pada tahun buku 2013, padahal tahun 2016 perseroan berhasil cetak untung.

Untuk pergerakan sahamnya di akhir perdagangan pekan ini masih bergerak kuat setelah perdagangan sebelumnya rally kuat memangkas pelemahan 3 hari sebelumnya. Sebagai informasi saham masih bergerak dalam range yang bearish sejak pekan terakhir bulan Februari.

Membuka perdagangan bursa saham hari Jumat (10/3) EXCL dibuka kuat  pada  posisi  2970   dan  bergerak  kuat menuju kisaran 2980 meski sempat mencapai posisi terendah 2920  dengan volume perdagangan saham mencapai 50 ribu lot saham.

Analyst Vibiz Research Center melihat sisi indikator teknikal, harga saham EXCL  masih berada dalam range bullish  dengan  indikator MA  bergerak naik  dan indikator Stochastic bergerak datar di batas  area jenuh beli.

Sementara indikator Average Directional Index terpantau bergerak turun  dan +DI  bergerak naik  menunjukan pergerakan  EXCL rawan koreksi. Dengan kondisi teknikalnya dan didukung fundamentalnya, rekomendasi trading  hari ini  pada kisaran support 3000-2920.

Perseroan melaporkan sepanjang tahun 2016 berhasil cetak laba bersih sebanyak  Rp375,516 miliar setelah tahun sebelumnya  merugi sekitar Rp25,338 miliar. EXCL  untung dikarenakan berhasilnya memangkas beban-beban keuangan yang ada, karena dilihat dari pendapatannya saja alami penurunan dari pencapaiaan tahun 2015.

Lens Hue/VMN/VBN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here