Dolar AS di Sesi Asia Melaju ke Posisi Tertinggi 3 Pekan

721
dolar AS

(Vibiznews – Forex) – Di akhir perdagangan forex sesi Asia hari Selasa (02/04) posisi dolar AS yang dibuka lebih tinggi dari penutupan perdagangan sebelumnya masih menunjukkan pergerakan rally terhadap banyak rival utamanya hingga mencapai posisi tertinggi 3 pekan.

Indeks dolar yang menunjukkan posisi kekuatan dolar AS terhadap rival-rival utamanya di pasar forex sedang menguat 0,18 persen ke posisi 97.41 setelah dibuka pada awal sesi Asia di posisi 97.24. Indeks sempat menyentuh posisi  tinggi di 97.40 dan titik rendah di 97.23.

Indeks naik untuk sesi keenam berturut-turut sejauh ini  karena optimisme  kekuatan perdagangan aset resiko risiko yang mulai memudar oleh beberapa sentimen. Selain itu keberuntungan dari data ISM Manufacturing  bulan Maret  semalam masih masih memberikan kekuatan extra bagi dolar.

Untuk pergerakan selanjutnya pada sesi Amerika terdapat rilis data durable goods order yang diperkirakan menunjukkan data yang melonjak dari data kontraksi sebelumnya. Sehingga analyst Vibiz research Center memperkirakan secara teknikal indeks akan berada di posisi resisten  97.48-97.61.  Namun jika bergerak negatif kembali akan turun ke kisaran support di 97.04-96.80.

 

Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting 
Editor: Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here