IHSG Ditutup Melompat 1.43%, Sektor Aneka Industri Terbang 4.55%, Nilai Transaksi Rp.10.5 T

470

(Vibiznews – IDX Stocks) – IHSG ditutup menguat sore hari ini, lebih tinggi 1.43% atau 75.20 poin ke level 5335.52. Demikian juga dengan indeks LQ45 yang melompat 2.30% atau 18.74 poin ke level 834.89.

Dari catatan perdagangan terlihat ada 161 saham yang tidak berhasil keluar dari zona merah sementara yang harganya naik mendukung IHSG hari ini ada 263 saham dan yang stagnan ada 188 saham.

Luar biasa, volume saham yang dipindahtangankan pada hari ini ada sebanyak 12.87 miliar saham dengan nilai Rp.10.50 triliun. Market capitalization capai Rp.6220.23.

Seluruh indeks sektoral meningkat, dipimpin sector aneka industry yang melesat 4.55% disusul sector industry dasar yang melonjak 2.31% dan sector manufaktur 2.03 persen.

Nilai net buy asing sebesar Rp.754.96 miliar di seluruh pasar dengan saham yang paling banyak di beli adalah saham BBCA yang bernilai Rp.284.2 milar kemudian saham BBRI sebesar Rp.261.5 miliar dan saham TLKM, senilai Rp.80.8 miliar.

Bursa Asia di tutup beragam sore hari ini, indeks Nikkei 225 menguat 0.91% atau 219.95 poin ke level 24325.23. Sementara indeks Hang Seng turun tipis 0.06% atau 15.17 poin ke level 25680.75 demikian juga dengan indeks Shanghai SSEC melemah 0.24% atau 7.97 poin ke level 3312.16 dan indeks Singapura STI bergerak turun 0.28% atau 7.2 poin ke level 2581.39.

Selasti Panjaitan/Vibiznews
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here