Harga Karet Tocom Pekan Ini Paling Kuat dari Sicom dan SHFE

1510

(Vibiznews – Commodity) – Perdagangan karet pekan ini di bursa komoditas internasional menguntungkan investor dengan harga yang naik lebih tinggi dari pekan lalu. Harga karet Tocom sepanjang pekan ini paling melonjak dengan naik 2,26%, kemudian karet disusul oleh karet Sicom yang naik 1,2% dan gain mingguan karet SHFE hanya 0,82%.

Mengakhiri perdagangan hari Jumat (12/3/2021), harga karet Tocom dan Sicom bertahan di posisi tertinggi 2 pekan, sedangkan karet SHFE naik moderat.  Harga karet Tocom telah menguat selama 8 sesi berturut, karet Sicom dan SHFE lanjutkan gain sesi sebelumnya.  Selain oleh kuatnya fundamental pasar karet, rally harga karet Tocom di-support oleh pelemahan yen Jepang terhadap dolar AS pekan selama 2 pekan terakhir.

Fundamental pasar karet semakin kuat merespon laporan kenaikan konsumsi global oleh asosiasi negara produsen utama (ANRPC) setelah sebelumnya laporkan perkiraan penurunan produksi. Association of Natural Rubber Producing Countries laporkan konsumsi global karet alam naik 48% yoy di bulan Februari menjadi 1,103 juta tn. Untuk produksi karet alam global diperkirakan akan turun menjadi 900.000 tn di bulan Maret dari 1.0 juta tn di bulan Februari.

Silahkan klik jika ingin join Telegram Vibiznews

Harga penutupan  karet Tocom di bursa Osaka untuk kontrak paling ramai yaitu kontrak bulan Agustus 2021 pada penutupan sore hari ini  menguat 1,3 yen atau 0,47%  ke posisi 276.0 yen per kg, tertinggi sejak 25 Februari.

Untuk harga  karet di bursa Shanghai (SHFE) untuk kontrak bulan Mei 2021 ditutup menguat 80 poin atau 1,6% ke posisi 15280 yuan.  Demikian untuk harga karet di bursa Singapura – Sicom,  kontrak yang sedang ramai diperdagangkan yaitu kontrak bulan Juni 2021  ditutup menguat US$0,1  atau 0,06% dari harga sesi sebelumnya ke posisi 179,4.

Jul Allens / Senior Analyst Vibiz Research Center   

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here