Harga Gandum Eropa Naik Dari Penurunan Selama Sepuluh Hari Berturut-turut

633

(Vibiznews- Commodity) – Harga gandum di Eropa dan di AS naik kembali pada penutupan pasar hari Selasa setelah turun selama 10 hari berturut-turut

Penurunan kurs Euro terhadap dolar dan kenaikan harga dari jagung membuat kenaikan harga gandum.

Faktor yang mempengaruhi harga pasar adalah cuaca, dimana saat ini cuaca sangat baik bagi tanaman gandum sehingga hasilnya bisa meningkat ditambah dengan permintaan gandum yang berkurang ini semua menekan harga gandum.

Harga gandum Mei di Bursa Euronext, Paris naik 2.75 euro atau 1.3% menjadi 221.50 euro ($262.81) per ton.

Harga gandum di Euronext pada hari Senin sempat mencapai harga terendah lima minggu di 218.25 euro, namun harga gandum di CBOT naik dari harga terendah 3 bulannya, sehingga harga gandum di Euronext juga meningkat pada hari Selasa.

Harga gandum Mei di CBOT naik 7.50 sen (1.20%) menjadi $6.3475 per bushel.

Harga gandum pada penutupan pasar hari Selasa naik karena ekspor gandum AS sampai 18 Maret sebesar 648,485 MT menurut USDA, walaupun turun 9% dari minggu lalu, tetapi masih naik 83% dari tahun lalu.

Harga gandum turun akibat tekanan dari penguatan indeks dolar AS namun saat ini pasar memperhatikan banjir yang terjadi di Australia, salah satu pengekspor gandum dunia.

Di Jerman tidak ada ekspor yang baru, pengiriman terakhir pada minggu lalu sebesar 30,000 ton gandum dari Jerman dikirim ke Aljazair pada minggu ini, setelah 9 kapal lainnya mengirim gandum ke Aljazair di awal Maret. Aljazair merupakan negara tujuan ekspor dari Jerman yang terbesar.

USDA Ag Attache memperkirakan impor Mesir di 21/22 akan mencapai 9 MMT, naik dari perkiraan tahun ini juga sebesar 8.9 MMT.
Permintaan saat ini mengecewakan dimana ekspor gandum dunia berkurang karena ada masalah di Rusia dan di Uni Eropa pada awal tahun ini.

Cuca yang buruk hujan dan salju merusak sebagian tanaman gandum di Great Plain ladang gandum di AS. Suhu udara yang turun sampai nol derajat Farenheit diberapa area membuat kerusakan terjadi bagi tanaman gandum, kerusakan yang terjadi dapat dilihat ketika cuaca sudah panas pada saat panen berlangsung.

Analisa tehnikal untuk gandum dengan support pertama di $6.22 dan berikut ke $6.16 sedangkan resistant pertama di $6.39 kemudian ke $6.49.

Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting
Editor : Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here