Pada Penutupan Pasar Hari Senin Harga Biji-bijian Semua Naik

484
jagung, kedelai, gandum

(Vibiznews – Commodity) – Pergerakan Pasar Di Bursa Chicago Grain Exchange pada hari Senin 18 Oktober, harga biji-bijian semua naik , setelah Laporan Pengiriman Ekspor Mingguan dan Laporan Progress Pertumbuhan Tanaman harga jagung naik , pengiriman ekspor naik , harga kedelai naik . Pengiriman ekspor naik, harga gandum juga naik,

Review Harga pada Penutupan Pasar pada hari Senin untuk Biji-bijian:

Jagung

Harga jagung Desember di CBOT naik 7 sen (1.33%) menjadi $5.3275 per bushel.

Harga jagung pada penutupan pasar hari Senin naik setelah laporan pengiriman ekspor mingguan dari USDA sebesar 976,218 MT jagung dikirim pada minggu ini sampai 14 Oktober naik 842k MT dari minggu lalu dan tertinggi pada musim ini. Negara tujuan ekspor terbesar Mexico dan juga dikirim ke Cina sebesar 140k MT. Akumulasi ekspor jagung sampai 14 Oktober sebesar 4.087 MMT.

Laporan progress pertumbuhan tanaman mingguan dari NASS 97% dari tanaman jagung sudah siap dituai sampai 17 Oktober. Masih lebih cepat dari rata-rata 93%. Panen jagung sudah selesai 11% pada minggu ini sehingga panen sudah selesai 52% diatas rata-rata 41%.

Kedelai

Harga kedelai Nopember di CBOT naik 3.75 sen (0.31%) menjadi $12,2150 per bushel, harga soymeal Desember naik $1.3 (0.41%) menjadi $317.90 perton, harga minyak kedelai naik 73 sen (1.19%) menjadi $62.02.

Harga kedelai naik pada penutupan pasar hari Senin setelah laporan pengiriman ekspor Mingguan dari USDA sampai 14 Oktober sebesar 2.298 MMT naik 1.74 MMT pada minggu lalu dan mencapai tertinggi minggu ini, tapi masih turun 1.5%% dari tahun lalu.

Laporan progress pertumbuhan tanaman dari NASS sebesar 95% dari kedelai daunnya gugur sampai 17 Oktober dan sesuai dengan rata-rata. Panen sudah berlangsung 11 % pada minggu ini sehingga panen yang sudah selesai 60%

Gandum

Harga gandum Desember di CBOT naik 2.25 sen (0.31%) menjadi $7.3625 per bushel.

Harga gandum pada penutupan pasar hari Senin naik setelah laporan pengiriman ekspor mingguan dari USDA sebesar 139,753 MT sampai 18 Oktober turun 446,652 MT pada minggu lalu dan turun 242k MT dari tahun lalu pada minggu yang sama.

Laporan progress pertumbuhan tanaman dari NASS melaporkan bahwa tanaman gandum musim dingin 2022/23 sudah selesai 70% sampai 17 Oktober, naik 10% dari minggu lalu tapi masih 1% diatas rata-rata 5 tahun. Tanaman yang sudah bertumbuh 44% dibanding 31% pada minggu lalu, lebih lambat dari rata-rata 5 tahun 47%.

Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here