Pelemahan Harga Minyak 29 Maret di Eropa Berlanjut oleh Harapan Damai Rusia-Ukraina

284
harga minyak WTI

(Vibiznews – Commodity) – Harga minyak mentah dunia kembali alami penurunan harga lanjutan pada perdagangan komoditas  hari Selasa  (29/3/2022) setelah anjlok 7% lebih pada sesi sebelumnya. Harga minyak WTI dan minyak Brent terpantau sama-sama turun sekitar 1% dan bergerak negatif secara teknikal.

Harga minyak masih tertekan di tengah harapan terobosan dalam pembicaraan damai yang direncanakan antara Ukraina dan Rusia dan kekhawatiran turunnya permintaan bahan bakar di China setelah Shanghai lockdown untuk mengekang lonjakan kasus Covid.

Perwakilan dari Ukraina dan Rusia akan bertemu di Istanbul pada hari Selasa untuk pembicaraan damai pertama mereka dalam lebih dari dua minggu, meningkatkan harapan untuk pelonggaran sanksi terhadap energi Rusia. Sanksi yang dikenakan pada Rusia setelah menginvasi Ukraina mengganggu aliran energi dan mengirim harga minyak ke level tertinggi 14 tahun awal bulan ini.

Sementara itu, investor menunggu wawasan baru dari pertemuan OPEC+ pada hari Kamis untuk memandu prospek pasar, tetapi kelompok tersebut kemungkinan akan tetap berpegang pada rencana untuk sedikit peningkatan produksi minyak pada bulan Mei.

Harga minyak mentah WTI untuk kontrak berjangka bulan April  anjlok  0,74% ke posisi US$105.16 per barel, sedangkan untuk minyak acuan dunia atau Brent turun 0,84% ke posisi US$111.56 per barel.