Forex Dolar AS 1 September: Tambah Kuat di Tertinggi 20 tahun

434
dolar kuat

(Vibiznews – Forex) – Posisi dolar AS terhadap rival utamanya dalam indeks dolar pada perdagangan forex Amerika hari Kamis 1 September 2022 mendaki di tertinggi 20 tahun.

Permintaan pasar akan dolar makin kuat imbas 2 laporan ekonomi yang cukup optimis setelah meningkatnya  prospek kenaikan suku bunga Federal Reserve yang agresif.

Klaim pengangguran di Amerika Serikat periode pekan lalu alami penurunan yang moderat secara tak terduga dari pekan sebelumnya.

Lihat: PMI Manufaktur AS Agustus Masih di Terendah 2 Tahun

Kemudian laporan ISM untuk PMI manufaktur bulan Agustus lebih tinggi dari perkiraan penurunan, meski datanya sama dengan bulan Juli di posisi terendah 2 tahun.

Sejak sesi Asia posisi dolar terus melaju ke kisaran tertinggi 2 tahun oleh harapan kenaikan suku bunga agresif oleh Federal Reserve demi mengendalikan inflasi.

Presiden Federal Reserve Cleveland Loretta Mester mengatakan bahwa suku bunga fed akan diminta untuk naik di atas 4 persen pada awal tahun depan.

FedWatch CME Group menyarankan 72,5 persen peluang kenaikan suku bunga 75 basis poin bulan ini.

forex dolar
Silahkan klik jika ingin join Telegram Vibiznews

Pergerakan selanjutnya indeks dolar berpotensi bullish  dan kini indeks berada di kisaran 109,57 atau menguat 0,81%.

Terhadapa rival utamanya, dolar AS  terpantau menguat cukup signifikan dengan posisi euro paling tertekan ke posisi terendah dalam 20 tahun.

Secara teknikal indeks akan mendaki kembali ke 109.97, dan jika tembus naik ke posisi resisten selanjutnya pada kisaran 110.14.

Namun jika bergerak sebaliknya akan meluncur ke posisi awal sesi di 108.83  sebelum kemudian turun ke support kuat di 108.24.