Forex Eropa AUDUSD 23 Januari 2023: Rally di Tertinggi 5 Bulan

319
audusd

(Vibiznews-Forex) – Pergerakan aussie dolar dalam pair AUDUSD pada perdagangan forex sesi Eropa hari Senin 23 Januari 2023 rally di kisaran tertinggi 5 bulan.

Secara teknikal AUDUSD sudah  menembus resisten kuat harian dan terus melaju ke resisten berikutnya oleh kuatnya sentimen aset risiko yang lemahkan dolar AS. 

Pelemahan dolar AS sejak akhir pekan lalu memberikan tenaga bagi aussie melaju menerobos kerugian mingguan pasca keraguan proyeksi kebijakan suku bunga RBA.

Investor juga menantikan rilis data inflasi Australia minggu ini yang diperkirakan mencapai puncaknya pada kuartal keempat.

Pekan lalu dirilis data pekerjaan Australia secara tak terduga menurun pada bulan Desember, sementara tingkat pengangguran tetap stabil di 3,5%.

Sementara itu, Reserve Bank of Australia telah menaikkan suku bunga secara agregat 300 basis poin selama delapan pertemuan berturut-turut tahun lalu.

Pasar memperkirakan kenaikan suku bunga 25 basis poin pada pertemuan  bank sentral di bulan Februari.

audusd

Berita Forex Aussie di Telegram Vibiznews

Indeks dolar yang menunjukkan kekuatan dolar AS terhadap banyak rival utamanya di pasar uang Eropa melemah di bawah 102 ke  terendah dalam hampir delapan bulan.

Tertekan oleh melemahnya data ekonomi AS dan komentar pejabat Federal Reserve baru-baru ini mengisyaratkan pengetatan moneter yang kurang agresif ke depan.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center pair AUDUSD berpotensi bullish,  kini pair berada di posisi 0.7005 yang mencoba melampaui resisten lemah di 0,7015.

Jika tembus akan lanjut  ke posisi resisten selanjutnya di 0.7050.

Namun jika terjadi  koreksi akan  turun ke posisi awal sesi 0.6959 sebelum meluncur ke support kuat di 0.6922.