Harga Kedelai Senin Bergerak Naik Terdukung Peningkatan Permintaan

225
kedelai, soy, harga

(Vibiznews – Commodity) Harga kedelai berjangka bergerak naik pada hari Senin terpicu short-covering dan kuatnya permintaan untuk kargo AS.

Terpantau harga kedelai berjangka CBOT kontrak bulan Maret 2024 bergerak naik 0,12% pada $12.1450 per bushel

Departemen Pertanian AS (USDA) pada hari Jumat mengkonfirmasi penjualan swasta sebesar 297.000 metrik ton kedelai AS ke Tiongkok, pengumuman penjualan kedelai pertama berdasarkan aturan pelaporan hariannya sejak 19 Desember dan yang pertama bagi pembeli biji minyak terbesar di dunia ini sejak 15 Desember.

Kedelai berjangka AS telah menurun selama lima minggu terakhir di tengah ekspektasi pasokan yang mencukupi.

Para pedagang terus memantau kondisi tanaman di Amerika Selatan setelah para analis memangkas perkiraan panen kedelai Brazil karena cuaca panas dan kering sebelumnya. Namun kekhawatiran akan kekeringan telah mereda karena hujan yang turun baru-baru ini, dan panen raya diperkirakan akan terjadi di wilayah lain di Amerika Selatan seperti Argentina.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan untuk perdagangan selanjutnya, harga kedelai dapat bergerak naik dengan peningkatan permintaan. Namun perlu dicermati perkembangan cuaca di Brazil, yang jika terjadi cuaca kering, dapat menguatkan harga kedelai. Harga kedelai diperkirakan bergerak dalam kisaran Resistance $12.23-$12.33. Namun jika turun, akan bergerak dalam kisaran Support $12.07-$12.01.