(Vibiznews – Commodity) Harga jagung berjangka di Chicago Board Of Trade (CBOT) berakhir turun pada akhir pekan hari Jumat terpicu perkiraan cuaca hujan minggu depan.
Harga jagung berjangka kontrak bulan Juli 2024 berakhir turun 0,93% pada $4.5275 per bushel.
Cuaca akhir pekan terlihat lebih kering, meskipun kondisi penanaman mungkin masih kurang ideal di beberapa tempat. Namun saat memasuki hari Senin minggu depan, curah hujan diperkirakan akan turun di sebagian besar Corn Belt.
Analyst Vibiz Research Center memperkirakan untuk perdagangan selanjutnya, harga jagung akan bergerak turun jika cuaca hujan terjadi di awal pekan. Harga jagung diperkirakan bergerak dalam kisaran Resistance $4.58-$4.64. Namun jika turun, akan bergerak dalam kisaran Support $4.49-$4.45.



