Harga Emas Rabu Ditutup Mixed; Harga Emas Antam 25 Juli 2024 Turun Rp6.000

180
harga emas

(Vibiznews – Commodity) Harga emas berakhir mixed pada hari Rabu terbantu pelemahan dolar AS dan pasar fokus beralih ke data ekonomi AS yang akan dirilis minggu ini untuk mendapatkan sinyal mengenai waktu penurunan suku bunga The Fed.

Harga emas spot berakhir turun 0,47% menjadi $2.397.98 per ons.
Harga emas berjangka AS ditutup naik 0,35% menjadi $2,415.7.

Untuk harga beli emas antam per 25 Juli 2024 turun Rp6.000 menjadi Rp1.400.000/gram.
Sedangkan harga buyback emas antam per 25 Juli 2024 turun Rp3.000 menjadi Rp1.256.000/gram.

Indeks dolar AS yang lebih lemah, harga indeks saham AS yang lebih rendah, dan harga minyak mentah yang lebih tinggi, mendukung minat beli emas

Indeks dolar turun 0,2%. Melemahnya dolar membuat emas batangan lebih menarik bagi pembeli yang memegang mata uang lainnya. Nasdaq yang padat teknologi menerima tekanan terbesar di pembukaan Wall Street yang lemah pada hari Rabu.

Investor menantikan laporan AS mengenai produk domestik bruto untuk kuartal kedua pada hari Kamis dan data pengeluaran konsumsi pribadi untuk bulan Juni pada hari Jumat untuk mendapatkan petunjuk mengenai jalur penurunan suku bunga Federal Reserve.

Pasar memperkirakan peluang 100% penurunan suku bunga oleh bank sentral pada bulan September, menurut CME FedWatch Tool.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan untuk perdagangan selanjutnya, harga emas akan mencermati prospek penurunan suku bunga AS, jika terus menguat, akan menguatkan harga emas. Juga akan dicermati data ekonomi AS seperti PDB kuartal kedua AS yang jika terealisir naik akan menguatkan dolar AS dan menekan harga emas. Harga emas AS diperkirakan bergerak dalam kisaran Support $2.397-$2.379. Namun jika naik, akan bergerak dalam kisaran Resistance $2.433-$2.451.