BKPM Persiapkan Kantor Perwakilan di Tiongkok

696

(Berita Daerah – Nasional) Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) saat ini tengah mempersiapkan kantor perwakilan promosi investasi Indonesia (IIPC) di Tiongkok yang akan beroperasi pada semester dua tahun 2015. Pembangunan IIPC itu didasari oleh besarnya minat investor Tiongkok untuk berinvestasi di Indonesia.

Deputi Promosi BKPM Himawan Hariyoga di Jakarta, Selasa (3/3) mengatakan jika pada saat ini pihaknya sedang berkoordinasi dengan Kementerian Luar Negeri untuk mengurus izin dan lokasi IIPC di Tiongkok. Sedangkan lokasi berdirinya IIPC tersebut direncanakan berada di Guangzhou dan tidak di Beijing karena disana sudah ada kantor kedubes Indonesia.

Sementara itu Kepala Marketing Officer (MO) BKPM Ikmal Lukman mengatakan jika pembentukan IIPC tersebut juga bertujuan untuk meningkatkan realisasi investasi dari para calon investor asal Tiongkok yang semula berada di angka 7 persen pada tahun 2014 menjadi meningkat sekitar 40 persen, dan jika bisa kontribusi investor Tiongkok sama dengan rata-rata realisasi investasi nasional mencapai 46 persen.

Read more

Akbar Buwono/Regional Analyst at Vibiz Research/VM/BD
Editor : Eni Ariyanti
image: ant

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here