Lonely Planet, Dari Kesenangan Menjadi Bisnis Sukses

787

(Business Lounge – Manage Your Business) Setiap orang yang menyukai jalan-jalan keliling dunia akan mengenal buku Lonely Planet, yang berkisah tentang negara-negara di dunia dengan lugas dan bergaya obrolan santai yang memberikan gambaran suasana, penduduk, makanan, dengan informasi yang dapat dibilang semuanya membumi. Founder Lonely Planet Tony dan Maureen Wheeler adalah seorang traveler yang berkeliling dunia dan menuangkan kesenangannya menjadi bisnis yang sukses. Pasangan Wheeler ini memiliki bakat alami untuk berkeliling dunia. Tony seorang insinyur yang juga bergelar MBA dari London School of Economics telah keliling dunia sejak masih kanak-kanak karena ayahnya bekerja di maskapai penerbangan. Ketika Tony berusia 10 tahun dia meminta dua hadiah dari orang tuanya, sebuah bola dunia dan lemari arsip untuk menyimpan daftar-daftar dan catatan terperinci perjalanannya. Maureen istrinya, memiliki kesukaan untuk berpergian dan bermimpi untuk menjadi seorang penulis, seorang jurnalis.

Read more

Fadjar Ari Dewanto/VMN/BD/Regional Head-Vibiz Research Center

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here