Pada perdagangan hari ini mata uang rupiah terpantau mengalami pelemahan terhadap dollar AS (20/4). Mata uang lokal retreat setelah pekan lalu mengalami peningkatan mantap terhadap mata uang Amerika Serikat tersebut. Senin pagi ini rupiah terdorong turun akibat aksi ambil untung teknikal yang dilakukan para investor.
Sentimen positif terjadi pada perdagangan rupiah pekan lalu. Membaiknya neraca perdagangan dalam negeri di bulan Maret lalu memberikan dorongan terhadap perilaku para pelaku pasar untuk mengoleksi asset yang berdenominasi rupiah.
Ika Akbarwati/VMN/VBN/Senior Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Jul Allens