100 Miliar Di Siapkan Pemerintah Pusat Untuk Percepatan Infrastruktur Kabupaten

844

(Vibizmedia – Nasional) Musyawarah Rencana Pembangunan Nasional (Musrembangnas) kembali diadakan tahun ini dengan tema “Mempercepat Pembangunan Infrastruktur Untuk Meletakkan Fondasi Pembangunan Yang Berkualitas” bertempat di Birawa Assembly Hall, Jakarta, Rabu (29/4).

Ada tiga sektor yang menjadi fokus pemerintah dalam pembangunan infrastruktur dalam Rencana Kerja Pemerintah 2016, diantaranya Sektor Kemaritiman dan Kelautan, Sektor Kedaulatan Pangan dan Sektor Kedaulatan Energi, ungkap Andrianof Chaniago Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional atau Kepala Bappenas

Menyikapi percepatan pembangunan infrastruktur, Presiden Jokowi mengatakan dalam pembukaan Musrembangnas, pemerintah sedang mengkaji pemberian dana sebesar Rp 100 miliar untuk kabupaten dan kota, yang direncanakan mulai berjalan pada tahun 2016 untuk mendorong pembangunan.

Mengenai besaran tersebut tidak akan diberikan secara merata, akan disesuaikan dengan indikator tata kelola pemerintah daerah, luas wilayah dan jumlah penduduk serta pembangunan bidang pendidikan, kesehatan dan infrastruktur dasar.

Pengalihan dana tersebut berasal dari pengurangan belanja pemerintah pusat yang akan diarahkan ke provinsi dan daerah-daerah, ungkap Jokowi. Saat ini pemerintah tengah berusaha keras mencapai target pertumbuhan ekonomi pada 2015. Pemerintah menargetkan pertumbuhan ekonomi tahun ini dapat mencapai 5,8 persen. Perekonomian Indonesia mulai bergerak kembali akibat harga komoditas seperti minyak yang mengalami penguatan, ungkap Jusuf Kalla.

Upaya pemerintah dalam mencapai target pertumbuhan ekonomi melalui penyediaan infrastruktur yang dapat menarik investasi ke Indonesia, sedangkan pada bidang kemaritiman dan kelautan pemerintah memiliki program membangun tol laut dan fasilitasnya dengan membangun 24 pelabuhan dengan total biaya mencapai Rp 700 triliun.

Dalam lima tahun kedepan untuk mendorong kedaulatan pangan, pemerintah siapkan pembangunan 49 bendungan dengan kebutuhan biaya sebesar Rp 25 triliun dan membangun jaringan irigasi baru sebesar 1 juta hektare dengan kebutuhan biaya mencapai Rp 50 triliun. Sedangkan di bidang energi, pemerintah mendorong terjadinya pemerataan distribusi listrik di seluruh daerah dengan target membangun pembangkit listrik sebesar 35 ribu MW.

Wujud dari mempercepat pembangunan infrastruktur, rencana besok Kamis (30/4) Presiden Jokowi akan hadir dalam groundbreaking tol trans Sumatra di Lampung.

Journalist : Rully
Editor      : Mark Sinambela

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here