Saham SRTG Masih Belum Liquid, Laba Q3 Anjlok

591

Pergerakan saham PT Saratoga Investama Sedaya Tbk.(SRTG) hingga perdagangan akhir pekan ini (20/11) masih belum menarik diperdagangkan, dimana terlihat juga pada  kinerja keuangan terakhir yang menurun.

SRTG hanya berhasil mendapatkan keuntungan pada periode berjalan sebesar Rp409,6 miliar sedangkan tahun 2014 periode yang sama berhasil mendapatkan Rp987,04 miliar. Penurunan laba bersih komprehensip ini disebabkan membengkaknya rugi kurs perusahaan ditengah turunnya pendapatan.

Pendapatan perusahaan periode tersebut hanya  Rp3,39 triliun sedangkan tahun 2014 lalu pendapatan bisa mencapai  Rp4,65 triliun. Selain itu pelemahan Rupiah telah membuat SRTG alami rugi kurs melonjak dari Rp22,49 miliar periode Q3-2014 menjadi Rp442,96 miliar.

Untuk aset perseroan per akhir bulan September lalu alami kenaikan menjadi Rp17,7 triliun dari periode tahun 2014 di Rp16,3 triliun, demikian juga dengan ekuitas perusahaan meningkat dari Rp11,5 triliun menjadi Rp11,8 triliun.

Menilik kabar dari lantai bursa perdagangan saham pada Jumat (20/11) saham SRTG masih berada di posisi 3975 sejak perdagangan 3 November lalu. Hingga kini perdagangan saham masih belum liquid.

 

 

 

Lens Hu/VBN/VMN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here