Indeks Hang Seng Turun Tajam Terpengaruh Anjloknya Bursa Tiongkok

614

Pada awal perdagangan bursa Hongkong Kamis (07/01), indeks Hang Seng bergerak negatif, saat ini terpantau turun tajam -562,21 poin atau -2,68% pada 20,418.60. Pelemahan indeks Hang Seng tertekan anjloknya bursa Tiongkok.

Lihat :Akhir Bursa Hongkong Juga Tertekan Aksi Uji Coba Nuklir Korut

Baru 15 menit perdagangan dimulai Kamis (07/01), bursa Saham Tiongkok dihentikan dari seluruh perdagangan setelah indeks CSI300 anjlok lebih dari 7 persen pada awal perdagangan, memicu sirkuit pemutus pasar untuk kedua kalinya minggu ini.

Anjloknya kembali bursa Tiongkok dipicu kekhawatiran perlambatan ekonomi Tiongkok dengan depresiasi mata uangnya serta anjloknya harga minyak.

Pada perdagangan saham bursa Hongkong pagi ini, saham-saham yang menekan indeks Hang Seng adalah saham China Shenhua Energy Co Ltd yang turun -6,60%, saham China Petroleum & Chemical Corp turun -6,05%, saham Sands China Ltd turun -5,50%, saham Ping An Insurance Group Co of China Ltd turun -5,36%, saham CNOOC Ltd turun -5,36%.

Sementara itu pergerakan indeks berjangka Hang Seng pagi ini terpantau turun tajam -534 poin atau -2,56% pada 20,327.00, turun dari penutupan perdagangan sebelumnya pada 20,861.00.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan bahwa pergerakan indeks Hang Seng hari ini masih berpotensi melemah terbatas merespon kekuatiran perlambatan ekonomi Tiongkok. Indeks Hang Seng diperkirakan akan bergerak di kisaran Support 19.920-19.406 dan kisaran Resistance 20.946-21.460.

 

Freddy/ VMN/VBN/ Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here