Analisis Minyak Mentah dan USDCAD

700

Dasar dari harga minyak mentah bisa selalu lebih dalam. Setelah Minyak Mentah WTI kelihatannya stabil di $32 dan $33, kejatuhan selanjutnya mengirimnya ke harga dibawah $31.

Bagi USDCAD ketinggian yang baru adalah 1.4245. Pasangan matauang ini berada diatas ketinggian bulan Agustus 203 dan berada pada level yang terakhir terlihat pada bulan Mei 2003. Pada waktu itu, koalisi yang dipimpin oleh AS sedang mengambil alih Irak di dalam Perang Teluk yang Kedua yang dimulai pada bulan Maret tahun itu. Berikut ini adalah tiga alasan dari Yohay Elam Forexcrunch atas terjadinya kejatuhan harga minyak mentah yang mempengaruhi secara langsung CAD:

  1. Tidak ada berita adalah kabar baik

Tidak adanya berita di Timur Tengah membuat terjadinya kejatuhan harga minyak mentah baru-baru ini. Setelah judul-judul mengenai Iran dan Saudi Arabia mendominasi media massa pada minggu yang lalu, hari-hari ini kita tidak melihat adanya kepentingan akan hal itu lagi. Tidak adanya berita adalah kabar buruk bagi harga minyak, sebagaimana ekonomi dasar mengajarkan terlalu banyak persediaan dan tidak ada cukup permintaan.

  1. Sanksi terhadap Iran sudah dekat untuk diangkat

Pada akhirnya, harga minyak yang lebih rendah akan menaikkan permintan dan juga akan membatasi persediaan. Tetapi sejauh ini, persediaan terus menumpuk dan sanksi terhadap ekspor Iran diperkirakan akan bisa diangkat setiap saat sekarang ini. Federica Mogherini dari Uni Eropa mengatakan bahwa harinya mendekat dan implementasi dari “deal” sedang berjalan sebagaimana yang diperkirakan. Dan Iran telah mengatakan bahwa mereka siap memompa minyak segera, dengan para klien sudah menanti.

  1. Morgan Stanley bergabung dengan kubu $20

Harga minyak mentah diperkirakan akan jatuh ke $20 menurut Morgan Stanley. Pernyataan ini juga menambah tekanan. Sementara para analis berkompetisi di judul-judul Surat Kabar tentang bagaimana rendahnya harga minyak bisa terjadi, hal ini memberikan pengaruh.

Ferli/VMN/VBN /Senior Analyst Vibiz Research  Center

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here