Merosotnya Minyak Mentah Menurunkan Harga CPO Malaysia

1055

Harga CPO di bursa komoditas Malaysia pada perdagangan Rabu (24/02) bergerak negatif tertekan pelemahan lanjutan harga minyak mentah di sesi Asia.

Turunnya harga minyak mentah menjadi dorongan sentimen negatif yang mengakibatkan harga CPO tertahan di dalam trend melemah. Melemahnya harga minyak mentah membuat bahan bakar alternatif seperti yang dibuat dari CPO berkurang permintaannya.

Harga minyak mentah turun pada awal perdagangan Rabu, memperpanjang penurunan tajam dari sesi sebelumnya setelah eksportir atas Arab Saudi mengesampingkan pemotongan produksi dan data industri menunjukkan peningkatan persediaan minyak mentah AS.

Harga minyak mentah berjangka West Texas Intermediate (WTI) diperdagangkan pada $ 31,46 per barel pada 0012 GMT, turun 41 sen dari penutupan terakhir. Harga minyak mentah AS sudah turun 6 persen hari sebelumnya.

Harga CPO kontrak paling aktif di bursa komoditas Malaysia hari ini mengalami pelemahan. Harga kontrak Mei 2016 yang merupakan kontrak paling aktif mengalami penurunan sebesar 12 ringgit dan diperdagangkan pada posisi 2.539 ringgit per ton.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan bahwa pergerakan harga CPO berjangka pada perdagangan selanjutnya masih berpotensi untuk melanjutkan trend melemahnya dengan masih berpotensi melemahnya harga minyak mentah akibat kekenyangan pasokan global. Pergerakan harga masih akan dipengaruhi oleh pergerakan mata uang ringgit dan kondisi permintaan dan pasokan global.

Harga CPO berjangka kontrak Maret 2016 di bursa komoditas Malaysia berpotensi mengetes level support pada posisi 2.490 ringgit dan 2.440 ringgit. Sedangkan level resistance yang akan dites jika terjadi kenaikan ada pada posisi 2.590 ringgit dan 2.640 ringgit.

 

Freddy/VMN/VBN/Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here