Indeks Nikkei 10 Mei Dibuka Positif Terbantu Pelemahan Yen

761
indeks nikkei

Indeks Nikkei di Bursa Jepang pada pembukaan perdagangan Selasa (10/05) dibuka positif, saat ini terpantau naik 137,31 poin atau 0,85 persen di 16353.34. Penguatan indeks Nikkei terpicu pelemahan Yen.

Lihat : Bursa Tokyo 9 Mei Berakhir Naik Terpicu Pelemahan Yen

Pagi ini terpantau Yen Jepang melemah terhadap dollar AS. Pasangan kurs USDJPY naik 0,06 persen pada 108.39. Pelemahan Yen memberikan penguatan bagi Indeks Nikkei.

Pelemahan Yen masih terus berlanjut, setelah mata uang Yen mencapai dua minggu terendah terhadap dolar AS pada Senin setelah menteri keuangan Jepang Taro Aso mengatakan Tokyo siap untuk campur tangan di pasar mata uang jika diperlukan jika Yen bergerak terlalu volatile.

Lihat : Pemerintah Jepang Siap Intervensi Jika Yen Bergerak Terlalu Berlebihan

Pada pagi ini saham-saham yang naik tertinggi adalah saham COMSYS Holdings Corp yang naik 4,67%, saham Nippon Suisan Kaisha Ltd naik 2,44%, saham Daiwa House Industry Co Ltd naik 1,93%, saham Obayashi Corp naik 1,62%, saham Kajima Corp naik 1,47.

Sedangkan untuk indeks Nikkei berjangka terpantau naik 140 poin atau 0,86% pada 16,360, naik dibandingkan penutupan perdagangan sebelumnya pada 16,220.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan untuk perdagangan selanjutnya indeks Nikkei berpotensi menguat dengan pelemahan Yen. Secara teknikal Indeks Nikkei akan bergerak dalam kisaran Support 15,841-15,351, dan kisaran Resistance 16,865-17,355.

Doni/VMN/VBN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here