Mengamati kinerja saham PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN) selama 6 bulan pertama tahun ini kurang menggembirakan seiring dengan kinerja keuangan perseroan yang melempem pada periode tersebut. Laju saham APLN semester I-2016 alami penurunan 22% dari nilai saham awal tahun demikian juga dengan kinerja keuangan perseroan jeblok hingga 12% dari periode sama tahun 2015.
Sepanjang 6 bulan pertama tahun 2016 laba bersih yang didapatkan APLN menurun dari laba tahun lalu periode yang sama hanya Rp308,19 miliar atau Rp15,80 per saham, sedangkan kinerja periode tahun 2015 Rp351,13 miliar atau Rp17,88 per saham. Berkurangnya keuntungan yang diterima APLN disebabkan meningkatnya beban yang harus ditanggung perseroan menghiraukan meningkatnya penjualan dan pendapatan usaha.
Pendapatan dan penjualan APLN meningkat dari Rp2,78 triliun menjadi Rp2,92 triliun dalam periode tersebut, dimana pendapatan paling besar didapat dari sewa hingga Rp439 miliar sedang penjualan paling besar didapat dari penjualan apartemen hingga Rp824,05 miliar. Untuk beban yang meningkat datang dari Beban Pokok, Beban Keuangan serta Beban Usaha dan Lainnya.
Untuk pergerakan sahamnya di lantai bursa perdagangan saham hari Jumat (29/07) saham APLN bergerak kuat pada level 300 setelah pada pembukaan perdagangan berada pada level 296. Pagi ini saham bergerak bullish dengan volume perdagangan saham sudah mencapai 614 ribu lot saham.
Analyst Vibiz Research Center melihat sisi indikator teknikal, harga saham APLN perdagangan sebelumnya bergerak kuat dengan indikator MA bergerak naik dan stochastic bergerak naik masuk area jenuh beli. Dengan kondisi teknikalnya dan didukung fundamentalnya, diprediksi rekomendasi trading hari ini pada target level support di level 290 hingga target resistance di level 305.
Lens Hu/VMN/VBN/Senior Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Asido Situmorang