IHSG 30 Agustus Bergerak Naik Terdukung Penguatan Wall Street dan Rupiah

601

Indeks Harga Saham Gabungan pada awal perdagangan Selasa (30/08) sempat dibuka turun tipis -0,03 persen  pada 5368,91. Namun selanjutnya terus menguat. Terpantau naik 0,21 persen pada 5382.18. Penguatan IHSG terdorong penguatan bursa Wall Street dan Rupiah.

Bursa Saham AS ditutup lebih tinggi pada akhir perdagangan Selasa dinihari, didukung meningkatnya data personal spending dan personal income AS, juga kinerja positif sektor keuangan dan bahan. Indeks Dow Jones ditutup naik 0,58 persen, pada 18,502.99, dengan kenaikan tertinggi saham DuPont. Indeks S & P 500 berakhir naik 0,52 persen, ke 2,180.38, dengan sektor keuangan memimpin semua sektor yang lebih tinggi.Indeks Nasdaq berakhir menguat 0,26 persen, pada 5,232.33.

Lihat : Bursa Wall Street Berakhir Naik Terdukung Data Ekonomi Positif

Pagi ini juga terpantau Rupiah menguat terhadap dollar AS. Terpantau pasangan kurs USDIDR melemah 0,07 persen pada 13,258.

IHSG pada awal perdagangan terdukung oleh 7 sektor yang berada di zona hijau dengan penguatan tertinggi sektor Aneka Industri yang naik 1,68%. Pada pagi ini tercatat 129 saham menguat, sedangkan 21 saham melemah. Sampai saat ini terjadi transaksi perdagangan sebanyak lebih 482 juta saham dengan nilai mencapai lebih 311 miliar, dengan frekuensi perdagangan sebanyak lebih 14.000 kali.

Pagi ini aksi profit taking investor asing masih berlangsung. Terpantau pagi ini dana asing yang keluar pasar modal mencapai Rp. 14,85 miliar.

Lihat : Rekomendasi Saham-saham Unggulan, Selasa 30 Agustus 2016

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan IHSG berpotensi menguat terbatas dengan aksi beli saham lanjutan dan penguatan bursa global dan Rupiah. IHSG diperkirakan akan bergerak dalam kisaran Support 5347-5314, dan kisaran Resistance 5412-5444.


Freddy/VBN/VMN/Analyst Vibiz Research Center

Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here