Harga Naik, Produksi Tembaga Tiongkok Tertinggi Dalam Enam Bulan

598

Tiongkok, produsen top dunia dari tembaga yang telah dimurnikan, memasuki tingkat persediaan tertinggi dalam setidaknya enam bulan setelah smelter dalam negeri memperluas kapasitas ditengah margin yang menguntungkan.

Produksi naik ke 743.000 metrik ton pada bulan Agustus dari 722.000 ton bulan sebelumnya dan 663.000 ton tahun lalu, demikian data dari Biro Statistik Nasional, yang dikeluarkan hari ini. Tiongkok tidak mempublikasikan data Januari dan Februari karena perbedaan disebabkan oleh liburan Tahun Baru Imlek. Output naik 8,7 persen ke rekor 5,5 juta ton dalam delapan bulan pertama.

Smelter-smelter yang ada di Tiongkok telah menggenjot produksi ditengah harga tembaga yang menguntungkan. Biaya yang dikeluarkan untuk mendapatkan material dari penambang bijih besi sampai ke retailer yang menjual ke smelter sebesar $ 105 per ton selama bulan Juli dan Agustus, tertinggi sejak awal 2015, menurut Bloomberg Intelligence. Hal ini mendorong smelter untuk meningkatkan impor bijih besi dan memotong pembelian logam halus dari luar negeri.

Produksi seng adalah 517.000 ton bulan lalu, naik dari 506.000 ton bulan sebelumnya dan 530.000 ton tahun lalu, menurut biro itu. Produksi turun 1 persen menjadi 4,05 juta ton pada delapan bulan pertama di tengah ketatnya pasokan bijih global.

Selasti Panjaitan/ VMN/VBN/ Senior Analyst Stocks-Vibiz Research Center
Editor: Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here