BKSL Ajukan Tambah Modal 2 Triliun, Sahamnya Masih Bullish

615

Pergerakan saham  PT Sentul City Tbk (BKSL) yang sejak awal pekan bergerak bullish terus berlanjut hingga perdagangan akhir pekan (3/2) meskipun awal perdagangan saham dibuka flat. Setelah pekan lalu saham bergerak sideways, pekan ini BKSL masuki range bullish.

Berita terakhir perseroan, hari ini BKSL melaporkan rencana melakukan rights issue seperti yang disampaikan kepada publik akhir tahun lalu. Adapun saham yang baru yang akan dilepas perseroan sekitar 21 miliar lembar saham dengan nilai nominal Rp100 per saham, sehingga perseroan diperkirakan mendapat tambahan modal sekitar Rp2 triliunan. Sebelumnya diberitakan perseroan akan minta ijin kepada pemegang saham tanggal 7 Februari 2017.

Lihat: Usaha BKSL Dapat Dana 3 Triliun Lebih Semakin Jelas, Sahamnya Rebound

Untuk pergerakan sahamnya pada perdagangan hari Jumat (3/2), BKSL dibuka flat  pada level 94 dan bergerak positif terus hingga mencapai kisaran tertinggi di 97.  Saham yang sudah diperdagangkan hingga jelang sesi pertama berakhir mencapai 1,2 juta lot saham.

Analyst Vibiz Research Center melihat sisi indikator teknikal, harga saham BKSL sebelumnya ditutup  bullish dengan  indikator MA   bergerak  naik dan indikator Stochastic naik mendekati  area jenuh belinya.

Sementara indikator Average Directional Index terpantau bergerak datar  dan  +DI   bergerak datar  menunjukan pergerakan BKSL rawan koreksi. Dengan kondisi teknikalnya dan didukung fundamentalnya, diprediksi rekomendasi trading hari ini pada target support ada di 94 dan resisten di  98.

H Bara/VBN/VMN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Jul Allens

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here