Saham PT Moderland Realty Tbk (MDLN) yang anjlok selama 5 hari perdagangan berturut akhirnya berhasil bullish kuat pada akhir perdagangan hari Rabu (15/3). Tekanan jual yang dialami MDLN cukup besar hingga mencapai posisi terendah sejak IPO dipicu juga laporan buruk kinerja keuangan perseroan sepanjang tahun 2016.
Keuntungan yang didapat MDLN pada tahun 2016 hanya sebesar Rp501 miliar sedangkan tahun sebelumnya sebesar Rp807 miliar. Penurunan kinerja ini dipicu oleh menurunnya pendapatan bisnis perseroan pada tahun 2016 yang hanya Rp2,4 triliun sedangkan tahun 2015 mencapai Rp2,9 triliun.
Mengakhiri perdagangan bursa saham hari Rabu (15/3), saham MDLN ditutup kuat pada posisi 290 dan sempat mencapai posisi terendah di posisi 274 dengan volume perdagangan saham mencapai 26,7 juta lembar saham.
Analyst Vibiz Research Center melihat sisi indikator teknikal, saham bergerak dengan dengan indikator MA masih bergerak turun dan indikator Stochastic bergerak naik meninggalkan area jenuh jual.
Sementara indikator Average Directional Index terpantau bergerak naik dengan +DI yang bergerak turun menunjukan pergerakan MDLN berpotensi rawan koreksi. Dengan kondisi teknikalnya dan didukung fundamentalnya, diprediksi rekomendasi trading hari ini pada target level support di level 270 hingga target resistance di level 300.
Lens Hue/VMN/VBN/Analyst Vibiz Research Center Editor : Asido Situmorang