IHSG 21 April Sesi 1 Bergerak Mantap, Sektor Aneka Industri Melonjak 2 Persen

622
Vibizmedia Picture

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan sesi 1 Jumat siang (21/04) bergerak naik 35,58 poin atau 0,64 persen pada 5630,89. Penguatan IHSG terdukung penguatan bursa Wall Street dan Asia.

Bursa Saham A.S. naik pada akhir perdagangan Jumat dinihari (21/04) terpicu pernyataan Menteri Keuangan AS Steven Mnuchin yang mengatakan reformasi besar pajak akan segera dilaksanakan, ditambah banyak perusahaan merilis hasil kuartalan sementara.

Indeks Dow Jones naik 174,22 poin atau 0,85 persen menjadi ditutup pada 20,578.71. Indeks S & P 500 naik 17,67 poin atau 0,76 persen, berakhir pada 2.355,84. Indeks Nasdaq menguat 53,74 poin atau 0,92 persen, ditutup pada posisi 5,916.78.

Lihat : Bursa Wall Street Menanjak Terdorong Pernyataan Mnuchin Untuk Reformasi Pajak

Bursa Asia siang ini juga terpantau menguat. Semua indeks utama kawasan Asia berada di zona hijau.

Terpantau siang ini 165 saham menguat, 118 saham melemah. Tercatat transaksi sebesar Rp5,27 triliun dari 74,56 juta lembar saham diperdagangkan dengan transaksi sebanyak 126.321 kali.

IHSG siang ini terdukung oleh 8 sektor yang positif, dengan penguatan tertinggi sektor Aneka Industri yang melonjak 2,20 persen.

Namun siang ini aksi profit taking investor asing terjadi. Terpantau dana asing yang keluar pasar modal mencapai net Rp 110 miliar.

Analyst Vibiz Research Center melihat Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akan bergerak positif dengan penguatan bursa Wall Street dan Asia. IHSG diperkirakan akan bergerak dalam kisaran Support 5611-5591, dan kisaran Resistance 5651-5671.

Doni/VMN/VBN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here