Saham EXCL Tetap Kuat Meski Keuangan Sedang Drop

584

PT XL Axiata Tbk. (EXCL)  mengumumkan kepada publik kinerja keuangannya sepanjang 3 bulan pertama tahun 2017 yang menurun jika dibandingkan dengan kinerja tahun 2016 periode yang sama. Pergerakan saham EXCL pada perdagangan saham hari Rabu (24/5) masih bergerak positif dan lebih kuat dari sebelumnya merespon pengumuman yang kurang menggembirakan ini.

Selama triwulan pertama tahun 2017 lalu, EXCL hanya mendapatkan laba bersih sebanyak Rp41,7 miliar sedangkan tahun sebelumnya periode sama Rp169,2 miliar. Penurunan laba ini juga dipicu oleh berkurangnya pendapatan perseroan pada periode tersebut yaitu hanya Rp5,2 triliun sedangkan tahun 2016 Rp5,6 triliun.

Membuka perdagangan bursa saham hari Rabu (24/5) EXCL dibuka flat  pada  posisi  3000   dan  bergerak  konsolidasi dengan posisi tertinggi 3040 serta posisi terendah di 2950. Untuk volume perdagangan saham sudah mencapai 40 ribu lot saham.

Analyst Vibiz Research Center melihat sisi indikator teknikal, harga saham EXCL  sebelumnya masih berada dalam range bullish  dengan  indikator MA  bergerak naik moderat dan indikator Stochastic bergerak naik menuju area tengah.

Sementara indikator Average Directional Index terpantau bergerak turun  dan +DI  bergerak turun  menunjukan pergerakan  EXCL rawan koreksi. Dengan kondisi teknikalnya dan didukung fundamentalnya, rekomendasi trading  perdagangan akhir pekan  pada kisaran support 2800-2960 dan resisten di 3010-3070.

Lens Hue/VMN/VBN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here