IHSG Pagi Terkoreksi Setelah Pecah Rekor Kemarin

569

(Vibiznews – IDX) – Dalam perdagangan bursa saham, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari Jumat sesi pagi ini terpantau bergerak di zona merah setelah kemarin mencetak rekor tertingginya, dengan melemah 0,55% atau -32,79 poin di sekitar level 6.080,86 setelah dibuka melemah di 6.098,83. Pagi ini investor nampaknya ambil kesempatan profit taking dari puncak rekornya kemarin sementara bursa kawasan Asia juga mengirim signal negatif (15/12).

Sementara itu, nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika Serikat (AS) hari ini menguat tipis. Rupiah terhadap dollar AS pagi hari WIB ini terlihat berada di posisi Rp 13.572, dibandingkan posisi penutupan perdagangan Kamis kemarin di Rp 13.573.

Mengawali sesi perdagangannya, IHSG dibuka melemah di level 6.098,83, lalu terseret turun oleh aksi jual investor. Terlihat di awal ada 15 saham menguat, 17 saham melemah dan 12 saham stagnan. Mengawali perdagangan, telah terjadi transaksi sebesar Rp36,99 miliar dari 18,95 juta lembar saham diperdagangkan.

Mayoritas sektor pendukung IHSG melemah, dengan sektor perkebunan naik paling tinggi hingga 0,38%. Sedangkan, sektor keuangan turun paling dalam hingga 0,66%.

Analis Vibiznews melihat pergerakan bursa kali ini diwarnai dengan aksi investor yang ambil kesempatan profit taking dari puncak rekornya kemarin, ditambah sentimen negatif yang datang dari bursa regional Asia dan Wall Street. Kemungkinannya IHSG belum balik ke atas 6.100. Resistance saat ini berada di level 6.117 dan 6.135. Sedangkan bila terhadang tekanan jual di level ini, support merosot ke level 6012, dan bila tembus ke level 5979.

 

Analis: J. John

Editor: J. John

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here