IHSG 17 Januari Sesi 1 Turun Tipis; Pelemahan Wall Street Berupaya Menekan

723
Vibizmedia Photo

(Vibiznews – IDX) Memasuki sesi 1 perdagangan IHSG Rabu (17/01), IHSG turun tipis 1,79 poin atau 0,03% pada 6427,90. Pelemahan IHSG terpengaruh merosotnya bursa Wall Street.

IHSG siang ini tertekan oleh 5 sektor yang negatif, dengan pelemahan tertinggi pada sektor Aneka Industri yang melemah sebesar 0,70%. Pada sesi 1 siang ini tercatat 151 saham menguat, sedangkan 179 saham melemah. Sampai siang ini terjadi transaksi perdagangan sebanyak 102,49 juta saham dengan nilai mencapai 4,83 triliun, dengan frekuensi perdagangan sebanyak 247.576 kali.

Siang ini aksi profit taking investor asing terjadi. Tercatat siang ini dana asing yang keluar pasar modal mencapai net Rp. 155,82 miliar.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan IHSG berpotensi melemah terbatas dengan pelemahan bursa Wall Street yang juga menekan bursa Asia. Namun optimisme ekonomi pasca Reshuffle Kabinet Presiden Jokowi dapat memberikan dukungan. IHSG diperkirakan akan bergerak dalam kisaran Support 6408-6488, dan jika naik akan bergerak dalam kisaran Resistance 6448-6468.

Asido Situmorang/VMN/VBN/Editor & Senior Analyst Vibiz Research Center

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here