Harga Kopi Arabica Melonjak 2,6 Persen Terpicu Penurunan Pasokan Eropa

708

(Vibiznews – Commodity) Harga kopi arabika ICE melonjak di akhir perdagangan Rabu dinihari (07/02), terdukung penurunan pasokan kopi di Eropa.

Persediaan kopi yang beredar di pelabuhan Eropa turun 5,3 persen pada Desember, data dari European Coffee Federation (ECF) menunjukkan pada hari Selasa.

Harga kopi arabika berjangka di penutupan perdagangan dinihari tadi mengalami penguatan. Harga kopi arabika berjangka bulan Maret 2018 naik sebesar 3,05 dollar atau setara dengan 2,55 persen dan ditutup pada posisi 1.2285 dollar per pon.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan bahwa harga kopi arabica berjangka untuk perdagangan selanjutnya berpotensi menguat terbatas jika pelemahan dollar AS terjadi. Harga kopi arabika berjangka di ICE Futures New York berpotensi untuk menguji level Resistance di posisi 1,2600 dollar dan 1,2900 dollar. Sedangkan level Support yang akan dihadapi jika terjadi penurunan ada pada posisi 1,2000 dollar dan 1,1700 dollar.

Asido Situmorang, Senior Analyst, Vibiz Research Center, Vibiz Consulting Group

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here