Turunnya Harga Komoditas di Bursa New York

501

(Vibiznews – Commodity) Harga emas turun ke terendah empat minggu dan perak ke terendah enam minggu, karena menguatnya nilai tukar dollar AS.

Harga emas April di bursa komoditas logam mulia berjangka atau Comex turun $12.40 menjadi $1,317.20 per troy ons. Demikian juga harga perak untuk pengiriman bulan Maret turun $0.26 menjadi $16.32 per troy ons.

Turunnya harga emas terjadi karena kuatnya permintaan akan uang dolar AS dibandingkan dengan  permintaan aset safe haven pasca anjloknya bursa saham AS. Selain emas, komoditas lainnya yang diperdagangkan di bursa komoditi New York atau NYMEX juga alami penurunan seperti minyak mentah.

Minyak mentah yang diperdagangkan pada bursa itu mengalami penurunan harga, berada di kisaran  $61.50 per barel. Tingginya dollar juga membuat permintaan minyak menurun selain sentimen laporan pasokan minyak mentah AS oleh EIA.

Untuk perdagangan selanjutnya, harga emas berada pada kisaran resistant pertama emas di $1,325 dan berikutnya ke $1,334.80. Demikian juga kisaran support pertama di $$1,314 berikutnya ke $1,310.

Untuk perdagangan logam perak, resistant pertama pada perak di $16.50 berikutnya ke $16.73. Demikian juga support di $16.21 dan berikut ke $16.00.

Tina L/VMN/VBN/Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting Group
Editor: Joel H

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here