(Vibiznews – Commodity) – Harga minyak sawit di bursa Malaysia naik sedikit pada hari Senin setelah turun untuk tiga hari berturut-turut dan membuat keuntungan pada minggu lalu habis. Perang dagang antara AS dan Cina membuat export minyak sawit berkurang, karena turunnya harga dari minyak kedelai.
Harga Minyak sawit September pada hari Senin naik RM 2 menjadi RM2,264 (USD 560.67), pada penutupan pasar minggu lalu harga minyak sawit turun RM59 dari harga tertinggi RM2,323 dari minggu sebelumnya.
Laporan AmSpec mengenai export minyak sawit Malaysia untuk bulan Juni turun 10.3% menjadi 1.073 juta ton dari 1.197 juta ton yang sudah dikirim pada bulan Mei. SGS melaporkan bahwa total ekspor produk minyak sawit Malaysia turun 11.8% menjadi 1.059 juta ton dari 1.2 juta ton yang sudah dikirim pada bulan Mei.
Pelaksanaan dari tariff impor sebesar US$34 milyar dari AS ke Cina sudah dilaksanakan pada hari Jumat, demikian juga Cina melakukan sebaliknya terhadap barang-barang AS yang masuk ke Cina, akibatnya Malaysia terkena efeknya dimana ekspor minyak nabati Malaysia pada bulan Juni turun 10.3% dari bulan sebelumnya.
Loni T / Analyst Vibiz Research Centre – Vibiz Consulting Group