Harga Minyak Sawit Malaysia Naik Dua Hari Berurutan

743

(Vibiznews – Commodity) – Harga minyak sawit di Malaysia naik untuk kedua hari berurut pada hari Rabu, menguatnya harga minyak kedelai di CBOT dan produksi menurun di Oktober.

Harga minyak sawit Januari di Bursa Malaysia Derivatives Exchange naik 0.5% menjadi 2,254 ringgit (USD542.87) per ton sempat ke harga tertinggi satu bulan di 2,257 ringgit. Volume transaksi 17,369 lot dengan 25 ton per lot.

Produksi naik 14.4% di September menjadi 1.85 juta ton, menurut MPOB, produksi itu terkuat 10 bulan tertinggi sejak September 2015.

Harga minyak kedelai Desember naik 0.2% , Di Dalian Commodity Exchange harga minyak kedelai Januari turun 0.3% sementara harga minyak sawit Januari naik 0.3%.

Harga minyak sawit berada di range 2,214 ringgit – 2,228 ringgit perton, dan bisa mencapai resistant di 2,251 ringgit.

Loni T / Analyst Vibiz Research Centre – Vibiz Consulting Group

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here