Harga Beli Emas di Eropa Pada Kisaran Termahal dalam 6 Bulan

733
harga emas

(Vibiznews – Commodity) – Harga emas sempat mencapai posisi tertinggi enam bulan pada sesi Asia hari Rabu (26/12) karena kekhawatiran atas pertumbuhan global dan penutupan sebagian pemerintah di Amerika Serikat sehingga memicu bangkitnya mood perdagangan safe haven.  Namun di perdagangan sesi Eropa terpantau konsolidasi di seputar harga tertinggi sejak 20 Juni 2018.

Terpantau kini harga emas LLG yang merupakan komoditas safe haven di perdagangan sesi Eropa di posisi $1272.35 setelah pada sesi Asia mencapai posisi $1274,63, sekalipun posisi dolar AS berada pada posisi yang kuat. Namun sebelumnya dolar telah ambruk oleh kondisi fundamental yang lemah.

Melihat perdagangan aset beresiko seperti bursa Asia goyah kecuali perdagangan saham di Jepang, melanjutkan kerugian yang dialami oleh bursa Wall Street sebelum libur Natal Bursa saham Amerika dalam beberapa pekan terakhir sedang merana karena kekhawatiran atas pertumbuhan ekonomi yang lebih lemah, ditambah lagi dengan ketidakstabilan politik di Amerika Serikat setelah sebagian pemerintah tutup.

Kondisi politik di AS sedang panas setelah Presiden Donald Trump menutup kegiatan pemerintahannya dikarenakan parlemen AS tidak dapat memenuhi anggaran lebih pembangunan tembok perbatasan AS- Meksiko. Ketegangan juga bertambah setelah Trump mempersalahkan Fed sebagai pemicu masalah ekonomi yang ada.

Ketegangan antara pemerintah Gedung Putih dan  Federal Reserve AS atas pengetatan kebijakan moneter tersebut membebani sentimen di pasar yang berkelanjutan. Sentimen inilah yang membuat perdagangan safe haven meningkat pada volume perdagangan yang tipis pasca libur Natal.

Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting Group
Editor: Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here