(Vibiznews – IDX Stocks) – Bursa Efek Indonesia ditutup masih di zona merah pada penutupan perdagangan saham sore hari ini, IHSG berada di level 6319.46, turun 54.96 poin atau 0.86 persen. Demikian juga dengan indeks LQ45 ditutup anjlok 9,6 poin atau 0.95% ke level 997.33.
Indeks Hangseng ditutup naik sore hari ini ke level 30081.55, menguat 0.46% atau sebanyak 137.37 poin dari penutupannya kemarin.
Melihat saham-saham yang menarik hari ini adalah melesatnya kinerja PT. M Cash Integrasi Tbk (kode saham MCAS) untuk periode kuartal I 2019. Selama tiga bulan pertama tahun ini, pendapatan dan laba perseroan melonjak secara tahunan yaitu naik 68.9% menjadi Rp.2 triliun.
Saham lain yang bisa menjadi incaran dikemudian hari adalah saham milik PT. Nusa Raya Cipta Tbk ( kode saham NRCA). Perusahaan ini sedang terus mencari peruntungan di proyek jalan tol di Pulau Jawa. Untuk diketahui, perusahaan konstruksi ini tengah menuntaskan proses perizinan Tol Subang-Patimban tahun ini.
Selasti Panjaitan/Vibiznews
Editor : Asido Situmorang