Harga Kedelai Naik Setelah Laporan WASDE

620

(Vibiznews-Commodity) – Harga kedelai meneruskan rallynya setelah laporan WASDE yang tidak berubah dari bulan lalu.

Harga kedelai Januari di CBOT ditutup naik 3 sen menjadi $9.00 per bushel. Harga soybean meal Desember naik 10 sen menjadi $296.80 per ton. Harga minyak kedelai Desember naik 12 sen.

Laporan WASDE yang diumumkan pada tanggal 10 Desember produksi kedelai tidak berubah 475 mbu.

Untuk produksi kedelai dunia produksi Brazil juga tetap perkiraan mencapai rekor di 123 MMT. Argentina juga tidak berubah dari perkiraan Nopember sebesar 53 MMT. Perkiraan USDA persediaan akhir kedelai dunia sebesar 96/4 MMT, naik dari bulan lalu.

Produksi kedelai menurut CONAB naik 200,000 dari bulan lalu. China National Bureau of Labor Statistic melaporkan produksi kedelai Cina 18.1 MMT dan peningkatan 11% area penanaman. USDA melaporkan kenaikan itu dan memperkirakan persediaan akhir Cina tetap di 1 MMT.

Ekspor kedelai global turun 0.6 juta ton menjadi 149.0 juta karena turunnya perkiraan untuk Argentina. Impor kedelai turun untuk Vietnam tapi terjadi kenaikan import soymeal. Persediaan global meningkat bulan ini karena kenaikan dari Cina dan Brazil

Analisa tehnikal untuk kedelai support pertama $8.73 berikut $8.57 sedangkan resistant $8.99 berikut ke $9.10.

Loni T / Analyst Vibiz Researh Centre – Vibiz Consulting Group

Editor : Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here