Harga Kedelai Turun di Akhir Minggu, Akibat Penurunan Permintaan

516

(Vibiznews – Commodity) Harga kedelai dan produknya semua turun pada akhir minggu karena ekspor kedelai menurun karena permintaan berkurang dan menguatnya dolar AS.

Harga kedelai Mei turun 4.25 sen menjadi $8.3250 per bushel dan pada minggu ini turun terus seminggu sebesar 31 sen. Harga soymeal turun $3.60 menjadi $288.20 per ton, dari  Jumat minggu lalu turun $4.30. Harga minyak kedelai Mei turun 1 sen menjadi $26.29 selama minggu lalu turun 112 sen.

Laporan dari USDA ada penjualan ke negara yang tidak diketahui untuk pengiriman 2019/20 sebesar 120,000 MT.

Menurut the BA Grain Exchange panen kedelai di Argentina sudah selesai 38%, lebih tinggi sedikit dari rata-rata tahun lalu.

Analisa tehnikal untuk kedelai dengan support pertama di $8.32 dan berikut ke $8.14 sedangkan resistance pertama di $8.48 dan berikut ke $8.54.

Loni T / Analyst Vibiz Learning Centre – Vibiz Consulting Group

Editor : Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here