Harga Jagung Masih Naik Pada Akhir Minggu

642

(Vibiznews – Commodity) – Harga jagung pada penutupan hari Jumat naik sedikit, sebelum libur pada hari Senin.

Harga jagung Juli di CBOT pada hari Jumat ditutup naik 0.25 sen menjadi $3.18 per bushel.

Laporan ekspor mingguan hari Kamis dengan jagung yang dibooking pada minggu lalu sebesar 33.652 mbu dengan 34.8 mbu untuk persediaan lama dan 1.2 mbu pengurangan dari persediaan baru. masih masuk dalam perkiraan tapi turun 18% dari minggu lalu dan 10% dibawah rata-rata 4 minggu

Akumulasi komitmen pengiriman sebesar 1.55 bbu selama 37 minggu dengan perincian 1.05 milyar sudah dikirim dan 0.5 milyar bushel belum di kirim.  Laporan pengirim tersebut masih 59% dari perkiraan USDA sampai 37 minggu.

Analisa tehnikal untuk jagung dengan support pertama di $3.08 dan berikut ke $2.98 sedangkan resistant pertama di $3.20 dan berikut ke $3.33.

Loni T / Analyst Vibiz Learning Centre – Vibiz Consulting Group

Editor : Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here