(Vibiznews – Commodity) – Harga batubara dunia yang sedang melemah di posisi terendah hampir 7 minggu, alami rebound dan memangkas kerugian perdagangan sebelumnya di bursa ICE Eropa. Harga batubara NewCasle bergerak kuat seiring bullishnya harga minyak mentah dan juga gas alam dunia.
Harga batubara NewCastle untuk kontrak batubara berjangka yang ramai diperdagangkan yaitu kontrak bulan Juli 2020 di ICE Eropa ditutup pada posisi US$52,40 yang alami penguatan US$0,40 atau 0,77% dari posisi penutupan sesi sebelumnya. Awal sesi harga dibuka pada posisi US$51.75.
Pergerakan rebound harga batubara ini menghiraukan berita yang pesimis dari industri batubara India yang nantinya semakin memangkas impor batubara dari negara tersebut. PM India baru saja mengumumkan akan melelang 41 tambang batubara kepada perusahaan publik demi meningkatkan produksi batubara dalam negeri.
Harga minyak mentah dunia jenis Brent dilaporkan bergerak kuat signifikan akhir sesi Amerika beberapa saat lalu, menguat 2,29%. Demikian juga posisi harga gas alam alami penguatan 0,74%.
Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting